Saturday, December 10, 2011

2014 Pembalap Indonesia ke MotoGP


Yamaha Racing Academy (YRA) adalah program pembibitan dan pembinaan secara berjenjang para pebalap muda Yamaha Indonesia yang ingin berprestasi di ajang balap motor hingga taraf International.
Melalui YRA yang telah dilakoninya sejak 2004 silam, Yamaha pun memiliki target dalam mengasah skill pebalap muda yang dibinanya.
“Target kami pada 2014 pebalap Indonesia bisa masuk di ajang MotoGP. Baik itu kelas 250 cc maupun Moto3.” tegas, Ari Wibisono, Manager Motorsport Yamaha Indonesia, saat acara press conference Grand Final Yamaha Cup Race 2011 di Malang, Jawa-Timur.
Keyakinan Ari ini didukung dengan format dan kurikulum baru YRA 2011 yang mengacu kepada metode pelajaran berbasis International secara struktur dan berkesinambungan.
YRA 2011 telah dilakukan sebanyak 3 periode yang berlokasi di sirkut Sentul, Bogor dan sirkuit Kenjeran, Surabaya. Yamaha R6 dipakai para pebalap saat YRA berlangsung.
Kendala minimnya ketersediaan sirkuit yang ada menjadi hambatan dalam pelaksanaan YRA. Namun pada tahun 2013 Yamaha akan terus meningkatkan kualitas penyelenggaraan YRA sebanyak 5 periode.

No comments:

Post a Comment