Sunday, March 18, 2012

Lorenzo Ajukan Syarat untuk Yamaha


Lorenzo memberi sinyal bahwa ia bersedia bertahan di Yamaha, bahkan hingga ia pensiun dari MotoGP. Tapi, juara dunia 2010 itu memberi syarat yang mutlak dipenuhi Yamaha. Apakah itu?

Lorenzo menuntut Yamaha memberinya motor kompetitif sehingga ia bisa bersaing dengan Casey Stoner demi titel juara dunia di 2012. Artinya, andai ini gagal dilakukan Yamaha, Lorenzo bisa saja cabut di akhir musim atau tepat setelah kontraknya habis.

"Saya bersedia bertahan di Yamaha sampai karier balap saya selesai. Saya merasa nyaman di tim ini. Kami seperti keluarga. Saya tak tahu apakah di pabrikan lain terasa seperti ini," kata Lorenzo kepada MCN, Jumat (16/3).

Ia melanjutkan, "Tahun lalu sangat sulit setelah tiga tahun sebelumnya kami menjuarai segalanya. Selama 3 musim itu pula, Yamaha punya motor hebat. Tapi,
tahun lalu tak begitu situasinya. So, kita lihat apa yang terjadi tahun ini.

"Andai kami sukses, saya tak punya motif besar lain untuk pindah. Prioritas utama buat saya yakni mendapatkan motor kompetitif. Saya selalu ingin menang. Itu sebabnya, punya motor juara sangat penting bagi saya."

Di pengujung musim lalu, Lorenzo rumornya sudah menolak proposal dari Ducati yang berniat menduetkannya lagi dengan Valentino Rossi pada 2013. Namun, belakangan muncul spekulasi bahwa Honda juga mendekati Lorenzo untuk ditandemkan dengan Stoner tahun depan. Soal itu, pihak Lorenzo masih belum
mengeluarkan pernyataan.

Yang pasti, menurut manajer tim Lorenzo, Wilco Zeelenberg, bila harus hengkang dari Yamaha, Lorenzo membidik satu posisi di tim pabrikan. Ia tak mau menunggangi motor satelit atau bahkan CRT.

"Saya tahu Lorenzo sangat nyaman di Yamaha. Tapi, semua tergantung hasil tahun ini. Yang pasti, ia tak mau balapan dengan motor CRT. Saya sangat berharap ia tetap di Yamaha," ucap Zeelenberg.

No comments:

Post a Comment