Friday, September 16, 2011

Sudah Lewati Martinez & Pedrosa, Lorenzo Buru Nieto

Jorge Lorenzo telah menjadi pembalap tersukses kedua Spanyol, dalam hal jumlah kemenangan, melewati nama seperti Dani Pedrosa. Kini Lorenzo akan berusaha membidik podium tertinggi di Aragon guna mengejar sang pemenang terbanyak.

Sebelum MotoGP San Marino lalu, ada tiga pembalap Spanyol yang mencatat 37 kemenangan GP di seluruh kelas: Jorge Martinez, Pedrosa dan Lorenzo.

Seperti diketahui, balapan di Misano tersebut lantas dimenangi oleh Lorenzo, membuatnya mencatatkan kemenangan nomor 38 di seluruh kelas GP.

Jumlah 38 kemenangan itu adalah yang terbanyak kedua untuk pembalap Spanyol. Di posisi teratas ada Angel Nieto dengan jumlah 90 kemenangan di seluruh kelas, sebuah torehan yang kini sedang dibidik Lorenzo, seperti dicatat Crash. Lorenzo jelas masih ketinggalan jauh, 52 kemenangan, meski selisih pasti akan berkurang jika ia kembali menang akhir pekan ini di Aragon.

Lorenzo sendiri saat ini sebenarnya sudah menjadi pembalap Spanyol dengan jumlah kemenangan terbanyak di kelas primer, dengan jumlah kemenangan 17 kali di MotoGP.

Daftar Kemenangan Grand Prix Pembalap Spanyol:
1. Angel Nieto 90 (27 x 50cc, 1 x 80cc, 62 x 125cc)
2. Jorge Lorenzo 38 (4 x 125cc, 17 x 250cc, 17 x MotoGP)
=3. Jorge Martinez 37 (22 x 80cc, 15 x 125cc)
=3. Dani Pedrosa 37 (8 x 125cc, 15 x 250cc, 14 x MotoGP)
5. Alex Criville 20 (5 x 125cc, 15 x 500cc)
6. Ricardo Tormo 19 (15 x 50cc, 4 x 125cc)
7. Toni Elias 17 (2 x 125cc, 7 x 250cc, 7 x Moto2, 1 x MotoGP)
=8. Alvaro Bautista 16 (8 x 125cc, 8 x 250cc)
=8. Marc Marquez 16 (10 x 125cc, 6 x Moto2)
10. Sito Pons 15 (15 x 250cc)

No comments:

Post a Comment