Monday, September 5, 2011

Lorenzo Dedikasikan Kemenangan Untuk Rainey

Jorge Lorenzo tampil meyakinkan di seri ke-13 MotoGP 2011 yang berlangsung di sirkuit Misano, San Marino. Start dari posisi kedua, rider Yamaha Factory Racing itu berhasil menfgambil alih pimpinan lomba sejak keluar dari tikungan pertama di lap pertama untuk kemudian terus memimpin hingga finish.
Misano 2011 Lorenzo Rainey Lorenzo Dedikasikan Kemenangan Untuk Rainey
Pole siter sekaligus pimpinan kelasemen sementara, Casey Stoner, sempat memberi tekanan, namun kali ini Lorenzo berhasil sedikit demi sedikit menciptakan gap dengannya. Performa sempurnanya kemudian berhasil mencetak track record baru sirkuit Misano pada lap ke-12 dengan 1’33 0,906.
“Hari ini menjadi hari yang luar biasa bagi kami. Saya telah menjalani balapan yang baik. Itu sangat sulit dan panjang. Yang paling penting kita harus menang lagi dan juga mengurangi sedikit celah kita dari Casey,” ungkap Lorenzo dalam siaran pers Yamaha Factory Racing.
Di atas podium, Jorge ditemani oleh Wayne Rainey yang mewakili Yamaha menerima trophy untuk kategori konstruktor. Ini adalah kedatangan Rainey yang pertama kalinya ke Misano setelah mengalami kecelakaan pada 18 tahun yang lalu.
“Saya ingin mendedikasikan kemenangan ini untuk Wayne yang kembali ke Misano akhir pekan ini dan saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua tim saya untuk kerja keras mereka. Sekarang kita memiliki dua minggu sebelum Aragon, saya berharap bisa melanjutkan bentuk seperti ini di negara saya,” Lorenzo melanjutkan.
Hari ini (5/9/2011) Lorenzo masih akan tetap di Misano untuk sekali lagi melakukan test terhadap motor 1000cc Yamaha sebagai persiapan menghadapi musim baru 2012 mendatang.
“Besok (hari ini, red) kami akan mencoba Yamaha 1000cc lagi. Saya melihat ke depan untuk naik motor masa depan saya. Ini salah satu hari terbaik dalam karir saya!”

No comments:

Post a Comment