Wednesday, April 20, 2011

Yamaha Tolak Tambah Motor di 2012

Foto: Masao Furusawa/Reuters 
Meski musim depan MotoGP akan memakai mesin 1000cc, namun Yamaha menegaskan tetap menggunakan empat motor pada kompetisi 2012 mendatang.

"Sebenarnya, dua motor sudah cukup untuk mengembangkan teknologi motor, namun enam motor terlalu banyak. Jadi, empat motor sepertinya sudah cukup," demikian komentar Masao Furusawa, yang sekarang menjadi konsultan Yamaha itu dilansir MCN, Rabu (20/4/2011).

Seperti diketahui, ada dua tim yang berlaga menggunakan label Yamaha di ajang MotoGP kelas utama. Mereka adalah Yamaha Racing, yang diperkuat Jorge Lorenzo dan Ben Spies, serta Monter Yamaha Tech 3 yang mengandalkan Colin Edwards dan Cal Crutchlow.

Sepertinya, Yamaha sama sekali tidak tertarik untuk mengembangkan motor yang ada. Dengan ditambah supli motor buat Tech 3, pabrikan motor asal Jepang itu merasa sudah sangat cukup ideal dengan motor yang ada untuk sementara ini.

Sementara itu, Tech 3 memang berpeluang untuk mengembangkan mesin motor sendiri pada musim depan. Namun, Yamaha tentu berharap tim yang dipimpin oleh Herve Poncharal itu tetap bertahan bersama mereka pada musim depan.

"Saya berharap tim Tech 3 bertahan bersama kami pada 2012 mendatang. Tech 3 adalah tim independen, jadi jika Poncharal ingin mengembangkan motor sendiri tidak apa-apa. Namun, saya akan memintanya untuk bertahan bersama Yamaha," tandas Furusawa.

No comments:

Post a Comment